Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Direktur Pertandingan Indonesia Masters 2022, Mimi Irawan, menanggapi kritik pebulu tangkis tunggal putra Denmark, Hans-Kristian Solberg Vittinghus, soal hakim garis yang tertidur.
Insiden tertidurnya hakim garis terjadi pada pertandingan babak pertama antara Vittinghus dan Lakhsya Sen (India) di Istora Gelora Bung Karno, Senayan, Rabu (8/6/2022) malam.
Vittinghus, yang menelan pil pahit karena kalah 10-21, 18-21 dari Sen, kemudian memberikan kritik melalui akun media sosialnya.
"Hanya secara kasual mencoba menjelaskan ke umpire bahwa hakim garis tertidur saat pertandingan kami kemarin, benar-benar tertidur!" tulis Vittinghus dalam unggahan di Twitter.
"Baru kali ini saya mengalaminya. Saya tidak tahu kalau pertandingan saya sangat membosankan (emotikon tertawa)."
"Tentunya ini tidak boleh terjadi tetapi saya bisa memahami karena waktu bertugas yang luar biasa panjang bagi mereka."
"Saya sangat mengapresiasi dan menghormati usaha dari semua umpire, referee, dan hakim garis di dunia karena saya tahu mereka melakukannya bukan untuk uang atau perlakuan mewah."
"Akan tetapi, jika ada ofisial yang tertidur di masa mendatang, bisakah kita sepakat untuk menggantinya dengan segera, saya mohon?"
Saat ditemui di sela-sela pertandingan Indonesia Masters 2022, Mimi Irawan selaku direktur pertandingan, membenarkan peristiwa tidak biasa ini.
Baca Juga: Jadwal Indonesia Masters 2022 - 6 Wakil Indonesia Mulai Temui Tantangan Berat