Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tiga Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Kejutkan Yordania

By Arif Setiawan - Sabtu, 11 Juni 2022 | 10:15 WIB
(Dari kiri ke kanan) Asnawi Mangkualam, Pratama Arhan, Muhammad Rafli, Rizky Ridho, Rachmat Irianto, Marc Klok, Saddil Ramdani, Irfan Jaya, Stefano Lilipaly, Nadeo Argawanita, sedang menyanyikan lagu Indonesia Raya (skuat timnas Indonesia/skuad timnas Indonesia) (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Meski hanya berpostur 170 cm, Witan Sulaeman memiliki keunggulan dalam kecepatan dan olah bola yang ciamik.

Hal ini sudah dibuktikan sang pemain di pertandingan melawan Kuwait beberapa waktu lalu.

Pada laga yang digelar di Stadion Internasional Jaber Al-Ahmad, Kuwait City, Rabu (8/6/2022) ini nama Witan memang baru dimasukan pada menit ke-46.

Akan tetapi kehadiran pemain berusia 20 tahun itu pun langsung memberikan dampak positif.

Aksi Witan di dalam kotak penalti Kuwait mampu merepotkan para pemain belakang lawan.

Hingga akhirnya sebuah sepakan dilepaskan Witan pada menit ke-46.

Namun bola masih bisa ditepis oleh penjaga gawang Kuwait, Hussain Kankone.

Beruntung bola muntah langsung bisa disambar oleh Rachmat Irianto untuk mencetak gol kemenangan untuk timnas Indonesia.

PSSI.org
Selebrasi Rachmat Irianto dan Rizky Ridho saat Timnas Indonesia mencatatkan kemenangan 2-1 atas Kuwait dalam laga perdana grup A Kualifikasi Piala Asia 2023 di Jaber Al-Ahmad International Stadium, Kuwait City, pada Rabu (8/6/2022).

2. Rachmat Irianto