Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Sebelum resmi menyelesaikan proses naturalisasi, Shayne Pattynama kirim pesan mengharukan untuk mendiang ayah.
Hal itu disampaikan Shayne Pattynama melalui akun instagram pribadinya.
Dirinya menyampaikan bahwa sang ayah yang bersal dari Semarang lalu pindah ke Belanda saat masih muda.
Sang ayah pun bercerita kepada seluruh keluarganya tentang keindahan Indonesia dan berencana pindah sekeluarga dari Belanda.
"Minggu lalu saya akhirnya melakukan perjalanan ke Jakarta untuk menyelesaikan proses naturalisasi," dikutip dari akun instagram Shayne Pattynama.
Baca Juga: Alasan Shin Tae-yong Pakai Tiga Bek Saat Timnas Indonesia Vs Kuwait
"Saya sangat senang dan bangga berada di posisi untuk melakukan ini."
"Secara pribadi perjalanan ini sangat berdampak bagi saya karena saat menginjakkan kaki di Jakarta saya merasa seperti berada di rumah."
"Cara saya dibesarkan kembali ke mana-mana, tata krama dan makanan misalnya."
"Ayah saya lahir di Semarang tetapi pindah ke Belanda ketika dia masih muda."
"Dia memang tinggal di Belanda untuk waktu yang lama tapi hatinya selalu di Indonesia."
"Ketika saya masih muda dia selalu memberi tahu saya, saudara-saudara saya bagaimana dia dibesarkan di Semarang dan betapa indahnya Indonesia," lanjutnya.
Namun keinginan sang ayah pun urung terwujud, karena meninggal 6 tahun sebelum Shayne Pattynama datang ke Jakarta menyelesaikan proses naturalisasi.
Baca Juga: Murid Shin Tae-yong Resmi Lampaui Prestasi Legenda Man United di Timnas Korea Selatan
"Impiannya adalah pergi ke Indonesia dengan seluruh keluarga tetapi sayangnya ayah saya meninggal hampir 6 tahun yang lalu," ujarnya.
"Sungguh menyakitkan tidak memiliki dia bersama saya lagi dan dia menyaksikan langkah yang saya ambil untuk bermain untuk tim nasional," lanjutnya.
Oleh karena itu, panggilan untuk membela Merah Putih untuk diri Shayne Pattynama.
Jersey merah putih baginya tak hanya sekedar komitmen untuk membela negara.
Dirinya juga mempersembahkan penampilannya di Timnas Indonesia untuk mendiang ayah.
"Namun saya percaya pada fakta bahwa dia menjaga saya dan dia memiliki masukan besar dalam mewujudkan ini," ujarnya.
"Untuk alasan ini tim nasional akan memiliki arti yang lebih dalam bagi saya. Setiap kali saya mengenakan kaus saya akan berjuang untuk negara ini dan untuk ayah saya."
Baca Juga: Dapat Kritikan Tajam, Gareth Southgate Lakukan Serangan Balik
"Kepada seluruh rakyat Indonesia, saya ingin mengucapkan terima kasih atas dukungan, kesabaran, dan cinta yang Anda tunjukkan dalam proses ini."
"Saya tidak sabar untuk mengenakan kaus dan bermain untuk Garuda! #kitagaruda," pungkasnya.