Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Gabung Tim Pabrikan Sudah Tak Mungkin, Alex Rins ke Satelit Aprilia pada MotoGP 2023?

By Wahid Fahrur Annas - Sabtu, 11 Juni 2022 | 17:45 WIB
Pembalap Suzuki Ecstar, Alex Rins, pada balapan MotoGP Italia 2022. (Dok MotoGP.com)

Satelit Aprilia jadi salah satu kemungkinan yang paling masuk akal akan mengisi slot usai Andrea Dovizioso yang kontraknya tak lagi diperpanjang berkat penampilan mengecewakannya di musim ini.'

Rins memiliki peluang besar sebagai pemimpin di tim WithU RNF Aprilia pada MotoGP 2023.

Pembalap asal Spanyol berusia 26 tahun itu merupakan satu-satunya rider yang memenuhi kriteria persyaratan tim Malaysia tersebut.

Penampilannya yang cukup apik pada tiga musim terakhir menjadi alasan Razlan Razali tak akan menolak Rins sebagai gacoan barunya.

Baca Juga: Sat Set Sat Set, Yamaha Bawakan Motor Lebih Kencang buat Fabio Quartararo di Misano

Terlebih Rins sebelumnya juga mengatakan bahwa dirinya tak masalah jika harus bergabung bersama tim satelit.

"Kalau saya harus bergabung ke tim satelit, jika itu pilihannya maka saya akan mengambilnya," kata Rins

"Itu lebih baik daripada berada di rumah," tandasnya.

Bergabung dengan tim satelit Aprilia juga bukan kerugian bagi Rins. Tim asal pabrikan Noale, Italia akan menurunkan motor yang sama dengan pembalap di tim utama alias RS-GP 22.

Sementara itu, untuk tempat kedua di tim RNF Aprilia, Darryn Binder sampai saat ini difavoritkan.

Baca Juga: Realistis Saja, Alex Rins Legawa Jika Harus Gabung Tim Satelit MotoGP

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P