Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Dengan nilai transfer tersebut, Tchouameni pun menjadi pemain termahal ke-4 yang pernah didatangkan oleh Real Madrid.
Tchouameni hanya kalah dari Eden Hazard, Gareth Bale, dan Cristiano Ronaldo mengenai nilai transfer.
Real Madrid rela membayar mahal Tchouameni untuk menjadikannya bagian dari rencana jangka panjang klub.
Gelandang asal Prancis tersebut memang tampil gemilang sejak membela AS Monaco pada musim 2020-2021.
Dalam dua tahun terakhir, Tchouameni sudah menjadi andalan AS Monaco dalam 95 laga di semua ajang.
Baca Juga: Rapor 3 Striker Uruguay di Liga Inggris, Darwin Nunez Jaminan Sukses
Kini Tchouameni akan menjalani tantangan baru sebagai andalan lini tengah Real Madrid.
Tchouameni didatangkan sebagai suksesor Casemiro yang saat ini sudah berusia 30 tahun.
Ia menjadi bagian penting dalam peremajaan skuad Real Madrid untuk mempertahankan prestasi klub.