Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Piala Presiden 2022 - Meski Cetak Setengah Lusin Gol Lawan Persita, Pelatih PSIS Belum Puas

By Arif Setiawan - Senin, 13 Juni 2022 | 20:26 WIB
Pelatih PSIS Semarang, Sergio Alexandre dan pemain Oktafianus Fernando dalam konferensi pers pasca-pertandingan melawan Persita Tangerang pada laga grup A Piala Presiden 2022 di Stadion Manahan Solo, Senin (13/6/2022). (ARIF SETIAWAN/BOLASPORT.COM)

Menurutnya masih ada beberapa hal yang harus diperbaiki PSIS Semarang.

Baca Juga: Karim Benzema dan Robert Lewandowski Minggir, Darwin Nunez Jadi Penyerang Paling Efektif di 2021-2022

Apa yang dikatakan Sergio bukannya tanpa alasan.

Pasalnya pelatih asal Brasil itu memang memiliki target tinggi di Piala Presiden 2022.

"Saya merasa bahwa masih ada yang harus diimprovisasi dan evaluasi PSIS meskipun menang dengan skor 6-1," kata Sergio Alexandre.

"Seperti di sesi jumpa pers sebelumnya saya mengatakan bahwa PSIS datang memang untuk sesuatu yang besar," ujarnya.

Hal serupa juga diungkapkan salah satu pencetak gol PSIS Semarang, Oktafianus Fernando.

Pemain yang sering disapa Ofan ini mengingatkan kepada rekan-rekannya untuk tidak cepat berpuas diri.

"Perlu kita tahu sebagai pemain kita harus terus tingkatkan kita harus terus evaluasi apa kekurangan di pertandingan tadi," ucap Ofan.

"Karena target tim, pemain sendiri, kita harus bisa mental untuk meningkatkan-meningkatkan terus, jadi jangan cepat puas," tuturnya.

ARIF SETIAWAN/BOLASPORT.COM
Skor akhir PSIS Semarang Vs Persita Tangerang 6-1 di Stadion Manahan, Solo, di Piala Presiden 2022 grup A, Senin (13/6/2022).