Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Timnas Indonesia Lolos ke Piala Asia 2023, Lompati Malaysia dan Thailand di Klasemen Runner-up

By Beri Bagja - Rabu, 15 Juni 2022 | 07:35 WIB
Indonesia lolos ke putaran final Piala Asia 2023 setelah melumat Nepal 7-0, Rabu (15/6/2022) WIB di Kuwait City. (TWITTER.COM/PSSI)

Adapun kebobolan yang diterima Skuad Garuda terjadi akibat gol Youssef Nasser (Kuwait) dan Yazan Al-Naimat (Yordania).

Baca Juga: #STYStay Menggema, Publik Inginkan Shin Tae-yong Tetap Pimpin Timnas Indonesia di Piala Asia 2023

Satu-satunya tim runner-up yang tidak kebagian jatah lolos ke Piala Asia 2023 ialah Filipina.

Mereka digilas Palestina 0-4 pada partai terakhir sehingga cuma meraup 4 angka di Grup B.

Keberhasilan ini membuat timnas Indonesia kembali tampil di Piala Asia setelah 15 tahun absen.

Laskar Merah-Putih terakhir kali berpartisipasi di Piala Asia pada 2007.

Kala itu, Indonesia menjadi tuan rumah bersama Malaysia, Thailand, dan Vietnam.

Klasemen akhir tim runner-up kualifikasi ronde ketiga Piala Asia 2023

WIKIPEDIA
Posisi timnas Indonesia di klasemen runner-up kualifikasi Piala Asia 2023 ronde ketiga.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P