Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Kualifikasi MotoGP Jerman 2022 - Bayangan Quartararo di Tengah Dominasi Bagnaia

By Wahid Fahrur Annas - Sabtu, 18 Juni 2022 | 20:21 WIB
Pembalap Ducati Lenovo, Francesco Bagnaia, merebut pole position pada kualifikasi MotoGP Jerman di Sachsenring, Jerman, 18 Juni 2022. (RONNY HARTMANN/AFP)

Baca Juga: Hasil FP3 MotoGP Jerman 2022 - Francesco Bagnaia Pecahkan Rekor Lap Lagi, Quartararo Apes

Pol Espargaro berusaha kembali ke zona aman.

Sayangnya, upaya Espargaro kecil gagal karena masih lebih pelan 0,004 detik dari Bezzecchi yang bertahan di tempat kedua.

Di Giannantonio dan Bezzecchi bergabung dengan 10 pembalap tercepat pada Q2 untuk memperebutkan pole position.

Menuju Q2, Alex Espargaro (Aprilia Racing) tancap gas duluan dengan mencetak waktu lap 1 menit 20.413 detik.

Francesco Bagnaia langsung merespons pada putaran selanjutnya dengan menorehkan 1 menit 20.098 detik.

Lima menit Q2 berjalan, posisi tiga besar dikuasai penunggang Desmosedici GP dengan Jack Miller (Ducati Lenovo) dan Johann Zarco (Prima Pramac) mengisi posisi dua dan tiga.

Sementara itu, Fabio Quartararo belum berhasil mencatatkan lap terbaiknya pada run pertamanya dan hanya menempati posisi ke-6.

Ketika Quartararo belum terlihat tajinya, Bagnaia kembali mempertajam putarannya dengan catatan baru 1 menit 20.064 detik.

Pembalap asal Italia itu terus berhasil memperuncing lap terbaik pada putaran selanjutnya hingga menyentuh 1 menit 19.931 detik.