Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Saya merasa seperti satu truk melindas saya, terutama di tulang rusuk," ucap Polyccio dikutip Bolasport.com dari Motorsport.
"Ini adalah sesuatu yang saya harapkan akan lebih baik hari ini, tapi itu sedikit lebih buruk."
"Ketika saya bangun pagi ini saya merasa sangat buruk."
Selain tulang rusuk, Polyccio juga merasakan sakit dibagian tangan dan siku dan menyebutkan bahwa sempat kusulitan untuk bernapas.
"Pergelangan tangan dan siku saya sedikit sakit," kata Polyccio dikutip dari Honda Racing Corporation.
Sulit bagi saya untuk bernapas dalam-dalam dan terutama dengan semua tikungan kiri di sini, itu cukup menyakitkan."
Polyccio harus memulai balapan dari posisi ke-13 dan harus berjuang ekstra untuk meraih hasil maksimal.
Meski tidak didukung dengan fisik yang prima, Polyccio tetap akan melanjutkan balapan dengan tujuan untuk mengambil poin sebanyak yang dia bisa.
"Ya, mengambil poin. Saya perlu balapan, itu pekerjaan saya," ucap Polyccio.
Baca Juga: MotoGP Jerman 2022 - Siasat Francesco Bagnaia Hadapi Balapan 30 Lap yang Akan Menyiksa