Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Biaya Perceraian Neymar dan PSG sampai Rp 3 Triliun

By Ade Jayadireja - Rabu, 29 Juni 2022 | 11:30 WIB
Penyerang Paris Saint-Germain asal Brasil, Neymar Jr. (TWITTER.COM/AJAX2400__)

Sang bomber tak sepenuhnya bahagia hidup bersama raksasa Prancis.

Saat jendela transfer musim panas 2019 dibuka, Neymar pernah berusaha meninggalkan Parc des Princes demi kembali ke Barcelona.

Usaha Neymar tak membuahkan hasil positif lantaran PSG menutup pintu keluar rapat-rapat.

"Saya pikir ketika Anda tidak bahagia, apa pun pekerjaan Anda, maka Anda ingin perubahan. Anda mencoba untuk menemukan tempat baru, profesi baru sehingga Anda bisa menemukan jati diri," kata Neymar saat itu.

"Jadi, itulah yang saya coba lakukan. Namun, akhirnya saya bertahan. Seperti yang saya katakan, saya akan memberikan usaha terbaik," tuturnya menambahkan.

Setengah dekade memperkuat PSG, Neymar berjasa memberikan 11 gelar dengan catatan total 100 gol dalam 144 penampilan.

Namun, Neymar selalu gagal membawa PSG ke tangga juara Liga Champions.

Langkah terjauh dia bersama Les Parisiens di kompetisi tertinggi antarklub Eropa adalah mencapai final pada edisi 2019–2020.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P