Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Hingga saat ini, Di Maria dikabarkan akan bergabung dengan klub raksasa Italia, Juventus.
Namun, ada nama Barcelona yang juga dikaitkan dengan masa depan winger asal Argentina itu.
Pemain asal Argentina lain yang juga resmi berstatus bebas transfer pada 1 Juli 2022 ini adalah Paulo Dybala.
Di saat Di Maria kabarnya akan merapat ke Juventus, Dybala justru meninggalkan Si Nyonya Tua.
Dybala dikabarkan tidak mencapai kata sepakat soal pembaruan kontraknya bersama Juventus.
Kini, Dybala dikaitkan dengan Inter Milan dan AC Milan yang kabarnya tertarik untuk mendatangkan eks penyerang Palermo tersebut.
Baca Juga: Resmi - Messi Vietnam Lanjutkan Karier ke Liga Prancis
Selain nama-nama di atas, ada juga nama Franck Kessie dan Andreas Christensen yang meninggalkan klubnya masing-masing dengan status bebas transfer.
Kessie meninggalkan AC Milan, sementara Christensen dikabarkan sudah sepakat pergi dari Chelsea.