Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Untuk menatap babak 8 besar Piala Presiden 2022, Arema FC memiliki keunggulan lain ketimbang Barito Putera.
Dendi Santoso Cs punya waktu istirahat lebih panjang, yakni 13 hari sejak laga terakhir fase grup.
Adapun Barito Putera hanya beristirahat kurang lebih tujuh hari setelah merampungkan jadwal padat di Grup B.
Belum lagi, Barito Putera tergabung di grup yang berisikan lima, sehingga memainkan satu laga lebih banyak dari Arema FC.
Menurut Eduardo Almeida, ia merasa timnya tidak diuntungkan dengan kondisi tersebut.
Baca Juga: Persib Tersingkir dari Piala Presiden 2022, Kekhawatiran Robert Rene Alberts Soal Penalti Tebukti
Nahkoda asal Portugal ini tetap meyakini Barito Putera bakal tampil total seperti di penyisihan grup.
"Barito juga punya waktu istirahat yang cukup setelah laga terakhir. Mereka pasti akan tenang-tenang saja untuk menghadapi laga besok karena sudah pemulihan,” ucap Almeida.
Laga Arema FC vs Barito Putera dijadwalkan berlangsung di Stadion Kanjuruhan, Kepanjen, Kabupaten Malang, Sabtu (2/7) sore.
Arema FC berpeluang diperkuat striker asing anyar mereka, Abel Camara meski baru beberapa hari bergabung.
Abel Camara tercatat sudah didaftarkan di Piala Presiden 2022 dan akan menggunakan nomor punggung 29.