Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Saat ini Blaugrana juga tengah dalam negosiasi untuk mendatangkan Robert Lewandowski dari Bayern Muenchen.
Bayern Muenchen masih bersikukuh hanya mau melepas sang bomber di angka 60 juta euro atau sekitar Rp936 miliar.
Namun, sampai sejauh ini tawaran dari raksasa Catalunya masih jauh dari harapan Die Roten.
Tawaran Barcelona hanya mencapai angka 40 juta euro (sekitar Rp623 miliar).
Nominal tersebut masih kurang 20 juta euro (sekitar Rp311 miliar) dari yang dipatok Muenchen patok untuk Lewandowski.
Dengan transfer Lewandowski yang masih belum jelas, Blaugrana juga sedang bernegosiasi untuk mendatangkan Raphinha dari Leeds United.
Raksasa Catalunya bersaing ketat dengan Chelsea yang sudah menyetujui biaya transfer Raphinha sebesar 60 juta pounds (Rp 1 triliun).
Baca Juga: Xavi Pilih Lionel Messi Dibandingkan Cristiano Ronaldo, Ini Alasannya