Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Cristiano Ronaldo Mau Cabut dari Manchester United Gara-gara Ancaman Lionel Messi

By Guntur Aji Bayu Riyanto - Senin, 4 Juli 2022 | 09:30 WIB
Megabintang asal Portugal, Cristiano Ronaldo, ingin cabut dari Manchester United gara-gara ancaman dari Lionel Messi. (BEN STANSALL/AFP)

Baca Juga: Pergi dari Manchester United, Cristiano Ronaldo Saatnya Setim dengan Lionel Messi di PSG

Setan Merah gagal finis di posisi keempat klasemen Liga Inggris sebagai batas akhir zona Liga Champions dan hanya duduk di tangga keenam.

Manchester United harus rela tampil di Liga Europa 2022-2023 dan hal ini menjadi alasan Cristiano Ronaldo mau hengkang dari Old Trafford.

Eks striker Chelsea, Tony Cascarino, pun meyakini Cristiano Ronaldo ingin hengkang dari Manchester United karena mau bermain di Liga Champions.

Menurut Tony Cascarino, Cristiano Ronaldo takut labelnya sebagai top scorer sepanjang masa Liga Champions direbut sang rival, Lionel Messi.

Cristiano Ronaldo kini memang masih menjadi pencetak gol terbanyak dalam sejarah Liga Champions dengan raihan 140 gol.

Namun, Lionel Messi menguntit tepat di bawah rekor Cristiano Ronaldo dengan catatan 125 gol.

Artinya, Cristiano Ronaldo hanya unggul 16 gol atas Lionel Messi dan sangat rawan tersalip.

Pasalnya, Lionel Messi masih akan bermain di Liga Champions 2022-2023 bersama klubnya, Paris Saint-Germain.

Baca Juga: Cristiano Ronaldo Jadi Atlet Paling Sering Dicari di Internet, Lionel Messi Tak Masuk Top 3