Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sebelum ke PSV Eindhoven, Xavi Simons Nyaris Gabung Real Madrid

By Arizal Muhammad Valevi - Selasa, 5 Juli 2022 | 05:15 WIB
Wonderkid PSG, Xavi Simons. (TWITTER.COM/PARISIENHASH)

Namun, Xavi menolak tawaran yang diajukan Los Blancos dan memilih bergabung bersama PSV.

Setelah meninggalkan PSG, Xavi Simons mengungkapkan rasa terima kasih kepada klub terdahulunya.

 "Setelah tiga tahun yang luar biasa di klub, inilah saatnya untuk mengucapkan selamat tinggal," kata gelandang berusia 19 tahun itu.

"Saya sangat berterima kasih kepada pelatih, staf, rekan satu tim, dan semua staf. PSG akan selalu ada di hati saya," tutur Xavi Simons.

TWITTER.COM/PSG_ENGLISH
Eks wonderkid Barcelona, Xavi Simons mencetak gol dalam laga uji coba melawan Chambly Oise.

Baca Juga: Liga Italia 2022-2023 Belum Mulai tapi Paolo Maldini Sudah Beri Ultimatum ke Pemain AC Milan

Musim 2021-2022 menjadi musim yang berat untuk Xavi Simons karena dirinya kesulitan menembus skuad utama Les Parisiens.

Pemain kelahiran Amsterdam itu hanya bermain sebanyak tujuh kali di Liga Prancis dan tak banyak mendapatkan banyak sorotan.

Pindah dari PSG menjadi jalan keluar yang dipilihnya untuk bisa mendapatkan menit bermain di tim lain.

Walaupun kini Xavi Simons bermain di Liga Belanda yang bukan termasuk liga kelas atas di Eropa, kesempatan dirinya mendapatkan menit bermain akan semakin banyak.

Baca Juga: Pedri Disebut sebagai Reinkarnasi Sempurna Xavi-Iniesta di Barcelona

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P