Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Malaysia Masters 2022 - Pontang-panting, Ahsan/Hendra Bikin Wakil China Merana

By Fauzi Handoko Arif - Kamis, 7 Juli 2022 | 14:15 WIB
Pasangan ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, saat melakoni babak pertama Malaysia Open 2022 di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Malaysia, 29 Juni 2022. (DOKUMENTASI PP PBSI)

Ahsan/Hendra tak tergoyahkan begitu unggul. Selepas jeda pun The Daddies mampu mengamankan keunggulannya.

Ren/Tan perlahan-lahan memberi ancaman, dari 17-8 kemudian mendekati 19-14 untuk membuat selisih lima angka.

Tambahan dua poin sudah cukup bagi The Daddies mengamankan gim kesatu 21-14.

Pada gim kedua, Ahsan/Hendra tampil gemilang. Mereka menggoyak-oyak pertahanan Ren/Tan hingga keunggulan 4-0.

Ren/Tan mulai membalas. Namun, tidak berdampak bagi The Daddies.

Poin demi poin dicetak Ahsan/Hendra hingga 11-5 untuk mengamankan interval gim kedua usai Ren/Tan membuat pengembalian gagal.

Selepas jeda, Ahsan/Hendra dibuat kocar-kacir usai mengamankan keunggulan 15-9.

The Daddies mudah dibobol. Membuat kesalahan dalam pengembalian hingga dipepet Ren/Tan 15-14 atau selisih satu angka.

Baca Juga: Hasil Malaysia Masters 2022 - Rinov/Pitha Lolos ke Perempat Final dalam 35 Menit

Lengah ketika berduel di depan net, Ahsan/Hendra disamakan 16-16 oleh pasangan China itu.