Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Piala AFF U-19 2022: Head To Head Timnas U-19 Indonesia vs Filipina, Diwarnai Skor 9-0, Bertabur 23 Gol

By Sasongko Dwi Saputro - Jumat, 8 Juli 2022 | 08:45 WIB
Ronaldo Kwateh dan pemain timnas U-19 Indonesia merayakan gol ke gawang Brunei Darussalam dalam laga Grup A Piala AFF U-19 2022, Senin (4/7/2022) WIB di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi. (REYHANESA PUTRA/BOLASPORT.COM)

Untungnya, Indonesia "hanya" akan melawan tim yang di atas kertas bisa mereka kalahkan dalam dua laga ke depan, yakni Filipina dan Myanmar.

Baca Juga: Link Live Streaming Timnas U-19 Indonesia vs Filipina, Penentu Pembuka Peluang ke Semifinal Piala AFF U-19 2022

Filipina saat ini duduk di posisi kelima klasemen Grup A (0 poin), sedangkan Myanmar ada di peringkat ketiga (6). Filipina bakal menjadi lawan terdekat Indonesia.

Laga timnas U-19 Indonesia vs Filipina akan digelar nanti malam, Jumat (8/7/2022) pukul 20.00 WIB di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi.

Laga nanti malam akan menjadi pertemuan kelima bagi Indonesia dan Filipina di ajang Piala AFF U-19.

Pada empat perjumpaan sebelumnya, Indonesia mencatat hasil sempurna alias selalu menang atas Filipina.

Ada total 23 gol yang tercipta dalam empat perjumpaan sebelumnya, dengan 21 di antaranya dibukkan timnas U-19 Indonesia.

Baca Juga: Piala AFF U-19 2022 - Rasa Penasaran Shin Tae-yong yang Belum Juga Terpecahkan

Kedua kesebelasan pertama kali bertemu di ajang Piala AFF U-19 2003. Saat itu Indonesia menang tipis 1-0 atas Filipina.

Setelah sekian lama, Indonesia dan Filipina baru bertemu lagi pada Piala AFF U-19 2017. Laga berakhir dengan skor 9-0 untuk Indonesia.