Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Carlo Ancelotti Ingin Skuad Kecil di Real Madrid, Nasib 9 Pemain Mulai Tak Jelas

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Jumat, 8 Juli 2022 | 20:00 WIB
Pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti, telah tiba di hotel yang akan ditempati skuad El Real di Chantilly, 26 Mei 2022. (FRANCK FIFE/AFP)

Mariano Diaz lebih banyak menghangatkan bangku cadangan, sementara Borja Mayoral justru melalang buana ke berbagai klub untuk dipinjamkan.

Takefusa Kubo dan Reinier Jesus yang disebut sebagai talenta muda menjanjikan juga kalah bersaing untuk memperebutkan tempat utama di Real Madrid.

Dengan usia yang masih sangat muda, Kubo dan Reinier kemungkinan besar akan diminta untuk mencari klub lain.

Tiga nama lainnya yang dikabarkan masa depannya mulai tidak jelas adalah Toni Kroos, Nacho Fernandez, dan Andriy Lunin.

Namun, kasus ketiga pemain tersebut bisa dibilang berbeda dengan para pemain lainnya.

Baca Juga: Kalah dari Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi, Ribery Ungkit Lagi Kejanggalan Ballon d'Or 2013

TWITTER.COM/CHAMPIONSLEAGUE
Aksi kiper Real Madrid, Andriy Lunin, bareng timnas Ukraina.

Lunin disebut-sebut sudah sepakat untuk memperpanjang kontraknya dengan Real Madrid.

Kiper asal Ukraina itu siap kembali bersaing dengan Thibaut Courtois untuk memperebutkan tempat utama di bawah mistar gawang Los Blancos.

Sementara Nacho diharapkan segera mau mengambil perpanjangan kontrak yang disodorkan oleh Real Madrid.

Adapun Kroos masih menunggu apakah dirinya masih bisa bermain di level tertinggi dengan usianya yang sudah menginjak 32 tahun.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P