Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Saya tidak ingin berhenti di sini, saya ingin paksa diri saya lagi karena selama dua tahun ini saya tidak ada hasil yang bisa terlihat," kata Gregoria dikutip BolaSport.com dari PBSI.
Setelah Gregoria giliran Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan dari nomor ganda putra yang berhasil melaju ke semifinal.
Pasangan berjuluk The Daddies itu melaju setelah mendepak wakil Taiwan, Lu Ching Yao/Yang Po Han 21-18, 21-17.
Bukan hanya Ahsan/Hendra, pasangan ganda putra tanah air yang menuai hasil bagus adalah Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.
Fajar/Rian mengikuti langkah Ahsan/Hendra usai mengalahkan pasangan tuan rumah, Junaidi Arif/Haikal Muhammad 21-10, 21-16.
Wakil Indonesia terakhir yang mengamankan kemenangan lalu datang dari nomor tunggal putra, Chico Aura Dwi Wardoyo.
Chico berhasil mengalahkan unggulan keenam Anthony Sinisuka Ginting dalam duel perang saudara.
Meski begitu kemenangan Chico didapatkan dengan tak mudah karena melalui tiga gim dengan skor akhir 11-21, 21-16, 21-17.
Selain Ginting yang gagal lolos, satu lagi wakil Indonesia yang langkahnya terhenti adalah pasangan Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti.
Merkea dibekuk pasangan tuan rumah Tan Pearly/Thinaah Muralitharan lewat dua gim 21-18, 21-17