Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ada Wacana Suporter Wajib Booster untuk Nonton Liga 1 2022/2023

By Mochamad Hary Prasetya - Sabtu, 16 Juli 2022 | 17:00 WIB
The Jakmania nampak sedang menunjukkan kegembirannya mendukung tim kesayangan di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, 6 Juni 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

"Kami terus melakukan komunikasi dan komunikasi kami berjalan baik."

"Kami juga nanti akan bertemu dengan Kemenpora, Kemenkes, Mabes Polri, Satgas Covid-19, dan BNPB pada 19 Juli 2022," ucap Akhmad Hadian Lukita.

Laga perdana Liga 1 2022/2023 akan dibuka dengan pertandingan Bali United melawan Persija Jakarta di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Sabtu (23/7/2022).

Bali United dipilih karena merupakan juara bertahan Liga 1, sementara Persija Jakarta sempat menjadi yang terbaik di Liga 1 2018.

"Sebelum Liga 1 2022/2023 dimulai, kami akan melakukan launching," ucap pria asal Bandung, Jawa Barat, itu.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P