Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
RED CARD FROM PAK YANTO HAHAHA pic.twitter.com/BnRQISnM5x
— Fé (@geewon2112) July 16, 2022
Kartu merah dalam bulu tangkis berfungsi sebagai peringatan kedua bagi pemain jika melakukan pelanggaran seperti mengulur-ulur waktu, merusak kok, bertindak tidak sopan, dsb.
Kartu merah dikeluarkan wasit lapangan setelah kartu kuning.
Tidak seperti dalam sepak bola ketika pemain dikeluarkan dari pertandingan jika dikartu merah, dalam bulu tangkis pemain "hanya" dinyatakan fault jika dikartu merah.
Terkena fault artinya kehilangan poin karena poin diberikan kepada lawan.
Pemain juga akan mendapat denda sebesar 500 dolar Amerika Serikat, atau sekitar 7,5 juta rupiah, untuk setiap kartu merah yang diterimanya.
Adapun hukuman terberat dalam pertandingan bulu tangkis adalah diskualifikasi yang diberikan dengan sinyal kartu hitam.
Ganggu Kemenangan Ahsan/Hendra?
Terhentinya pertandingan dalam waktu yang cukup lama dianggap menjadi faktor kekalahan Ahsan/Hendra.
Ahsan/Hendra telah menenangi gim pertama dengan skor 21-9 dan hanya berjarak tiga poin dari kemenangan mereka jika laga tidak dihentikan.
Dalam bulu tangkis menjaga momentum bagus terbilang penting karena poin diperebutkan hampir tanpa jeda.