Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Terbaru, rival sekota Real Madrid di Liga Spanyol, Atletico Madrid disinyalir berminat untuk merekrut eks penyerang Real Madrid tersebut.
Bahkan minat tersebut langsung dari sang entrenador Diego Simeone.
Namun, dilansir BolaSport.com dari Twitter jurnalis CBS Sport, Jacobs Ben, Atletico Madrid sudah menjauhkan diri dari transfer Ronaldo.
Hal itu karena transfernya disinyalir bermasalah dan tidak realistis untuk saat ini.
Atletico Madrid are distancing themselves from a move for Cristiano Ronaldo. Club sources say a transfer is “problematic and unrealistic currently”. There is some interest from Diego Simeone but Atleti aren’t currently in a position to move, not without selling first.
— Ben Jacobs (@JacobsBen) July 18, 2022
Baca Juga: BURSA TRANSFER - Tak Puas Cuma Dapat 1, Barcelona Siap Angkut 2 Pemain Chelsea Lagi
"Atletico Madrid menjauhkan diri dari kepindahan Cristiano Ronaldo. Sumber klub mengatakan transfer bermasalah dan tidak realistis saat ini," tulis Jacobs Ben melalui akun twitternya, dikutip BolaSport.com dari Sportskeeda.
“Ada minat dari Diego Simeone, tetapi Atletico saat ini dalam posisi kurang menguntungkan, karena harus menjual pemain terlebih dahulu untuk mendapatkan dana," bunyi tulisan Jacobs.
Lebih lanjut Jacobs menambahkan bahwa transfer juga dipersulit perihal finansial Atletico yang dipertanyakan.
On Ronaldo’s side, the interest in Atleti is also very real. The challenge is around whether the financials of a move are possible and quickly and it’s also a test of how much say Simeone gets. One to watch, because there is some contact, but Atleti well aware of the challenges.
— Ben Jacobs (@JacobsBen) July 18, 2022
"Di pihak Ronaldo, ketertarikan pada Atleti juga sangat nyata," tulis Jacobs melanjutkan.
"Tantangannya adalah apakah finansial dari sebuah perpindahan mungkin dan cepat."