Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Nagelsmann Sebut Barcelona Gila, Tak Punya Uang tapi Bisa Beli Lewandowski

By Septian Tambunan - Rabu, 20 Juli 2022 | 06:05 WIB
Julian Nagelsmann bilang Barcelona gila dan aneh karena bisa beli Robert Lewandowski dari Bayern Muenchen saat tak punya uang. (CHRISTOF STACHE/AFP)

Buktinya, tim yang diasuh Xavi Hernandez tersebut sudah mengeluarkan dana 103 juta euro (sekitar Rp 1,57 triliun) untuk mendatangkan Raphinha dan Robert Lewandowski.

Dikutip BolaSport.com dari Transfermarkt, Barcelona membeli Raphinha dari Leeds United dengan dana 58 juta euro (sekitar Rp 889 miliar).

Barcelona kemudian mendatangkan Robert Lewandowski dari Bayern Muenchen dengan mengucurkan uang 45 juta euro (sekitar Rp 689 miliar).

Baca Juga: Richarlison Main di 3 Posisi, Antonio Conte Kegirangan Tottenham Berhasil Beli

TWITTER.COM/MUNDODEPORTIVO
Presiden Barcelona, Joan Laporta, bertemu dengan striker baru El Barca, Robert Lewandowski.

Aktivitas transfer Barcelona ini mendapat tanggapan dari Julian Nagelsmann.

Nagelsmann, yang kehilangan striker andalannya karena ulah Barcelona, memberikan komentar sinis.

"Barcelona satu-satunya klub yang tidak punya uang, tetapi kemudian membeli setiap pemain yang mereka inginkan," kata Julian Nagelsmann.

"Saya tidak tahu bagaimana mereka melakukannya, ini agak aneh, agak gila," ucap Nagelsmann melanjutkan.

Wajar saja Julian Nagelsmann kesal dengan Barcelona yang memboyong Robert Lewandowski.