Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

28 Pemain Timnas U-16 Indonesia untuk Piala AFF U-16 2022 - Dominasi Postur Menjulang, Dua Pemain Miliki Tinggi 186 cm

By Bagas Reza Murti - Sabtu, 30 Juli 2022 | 10:30 WIB
Skuat timnas U-16 Indonesia (skuad timnas U-16 Indonesia) sedang beristirahat di bangku cadangan Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 19 April 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

"Untuk usia lawan ada yang seusia tapi ada juga beberapa kelahiran 2004/2005. Usia lawan selisih satu hingga empat tahun.

"Tujuannya adalah untuk lebih memantapkan kerjasama tim. Jujur saya katakan, tim ini memiliki kekuatan yang merata, semuanya bagus-bagus, sehingga saya agak kesulitan untuk menentukan siapa yang akan main di laga pertama nanti," tambahnya.

Dari 28 pemain, sorotan tertuju pada postur menjulang para pemain.

Setidaknya ada pemain yang memiliki tinggi di atas 175 cm di setiap lini.

Baca Juga: Pelatih RANS Nusantara FC Pernah 2 Kali Bertemu dengan Shin Tae-yong, Apa yang Dibahas?

PSSI
Para pemain timnas U-16 Indonesia saat menjalani latihan di Yogyakarta jelang Piala FF U-16 2022

Dua pemain tertinggi di skuat timnas U-16 Indonesia bahkan memiliki tinggi 186 cm.

Mereka adalah Sulthan Zaky Permana (Bek tengah-PSM Makassar) dan Arkhan Kaka Putra (Striker-Persis Solo).

Di posisi kiper, Ikram Al Ghiffari menjadi yang tertinggi dengan 182 cm.

Sedangkan di lini tengah, sang kapten Iqbal Gwijangge memiliki postur tertinggi dengan 179 cm.