Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Ada spesial guest untuk acara pembukaan," ucap Rima Ferdianto selaku Sekretaris Pelaksana INASPOC (Indonesia National Paralimpic Organization Committe) dikutip Bolasport.com dari rilis Kemenpora.
Masih soal kejutan, kostum yang dipakai kontingen Indonesia dalam defile juga menjadi salah satu daya tarik yang disiapkan panitia.
Tiga puluh perwakilan dari kontingen Indonesia akan memakai batik yang disebut unik dan belum pernah ada.
Adapun puncak atraksi pada opening ceremony ASEAN Para Games 2022 akan menampilkan pertunjukan teatrikal yang mengiringi penyalaan api obor ASEAN para Games 2022.
Atlet yang didaulat menyalakan obor ASEAN Para Games 2022 adalah atlet parashooting, Hanik Puji Astuti.
"Cerita dalam prosesi penyalaan api obor Para Games Solo 2022 itu intinya tentang perjuangan. Penuh semangat dan keharuan," ucap Rima.
"Yang jelas akan mencerminkan konsep yang sangat Indonesia dan Solo."
Opening ceremony ASEAN Para Games 2022 rencananya akan dihadiri oleh tamu undangan dan 4.500 masyarakat umum.
Tiket tidak diperjualbelikan tetapi diberikan secara gratis melalui instruksi yang dibagikan akun Instagram ofisial ASEAN Para Games 2022.
"Sebanyak 4.500 undangan disebar dari Instagram. Dalam waktu 20 menit, langsung habis," ucap Rima membanggakan antusiasme masyarakat.