Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Robert Lewandowski Gagal Cetak Gol Depan Gawang Kosong, Xavi: Dia Frustrasi, tapi Saya Tak Khawatir

By Beri Bagja - Minggu, 31 Juli 2022 | 14:45 WIB
Robert Lewandowski gagal cetak gol dalam sebuah peluang bagus di laga pramusim New York Red Bulls vs Barcelona di New Jersey (30/7/2022). (TWITTER.COM/BRT_RMCF)

Dembele melihat Lewandowski dalam keadaan bebas di sisi kirinya.

Umpan winger Prancis itu menjangkau sang bomber.

Alih-alih menembak langsung ketika gawang sedang kosong, Lewandowski mengontrolnya sejenak untuk mengganti sudut tembak.

Tindakan itu malah menyediakan waktu bagi kiper dan satu bek musuh untuk menutup pergerakannya.

Hasilnya, peluang emas berjarak sekira 7 meter di depan gawang ini akhirnya berujung tembakan yang membentur kaki kiper Carlos Coronel.

IRA L. BLACK/AFP
Reaksi Robert Lewandowski usai gagal memanfaatkan peluang menjadi gol dalam duel Barcelona lawan New York Red Bulls di New Jersey, AS (30/7/2022).

Sebelumnya pada menit ke-10, Lewandowski gagal membobol gawang melalui sundulan kendati dalam keadaan bebas ketika menyambut crossing Jordi Alba.

Arah bola meluncur di atas mistar Coronel.

Kemudian ada upaya sundulan keduanya yang ditangkap mulus Coronel serta tembakan jarak dekat yang juga berakhir di tepisan sang kiper.

Xavi kelihatannya memberi waktu lebih banyak agar Lewandowski bisa pecah telur dengan memainkannya hingga menit ke-72, tetapi aksi yang dinanti tak kunjung tiba.