Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pada laga pramusim menghadapi Juventus yang berlangsung Minggu (31/7/2022) pagi WIB, Hazard masuk pada menit ke-63 menggantikan Vinicius Junior.
Real Madrid sebelumnya unggul 1-0 lewat gol dari Karim Benzema dari titik putih.
Gol kedua Real Madrid tercipta lewat andil besar dari Hazard.
Menerima bola dari Eduardo Camavinga, Hazard mencari ruang untuk menembus pertahanan Si Nyonya Tua, memainkan operan satu dua dengan Marco Asensio.
Kemudian Hazard memberikan umpan ke Jesus Vallejo yang berada di sisi kiri pertahanan Juve.
Bola dikirim ke kotak penalti dan kembali menemui Asensio, gol kedua pun tercipta dengan apik.
Great goal by Real Madrid, top work from Eden Hazard and left-back Vallejo with the assist.
— MadridistaTV (@madridistatvYT) July 31, 2022
pic.twitter.com/0UVShuIb8q
Baca Juga: Battle of Nuremberg, Tawuran di Piala Dunia 2006 dengan Tangisan Cristiano Ronaldo dan 4 Kartu Merah
Walaupun Asensio yang mencetak skor, namun peran Hazard sangat penting karena menjadi inisiator dari gol tersebut.
Ini membuktikan bahwa Hazard mulai menemukan permainan terbaiknya dan kemungkinan akan menepati janjinya pada para fan.
Sebelumnya, dia sempat berjanji pada suporter Real Madrid kalau dirinya akan mengeluarkan kemampuan terbaik untuk Los Galacticos pada musim 2022-2023.