Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

DPR Masa Reses, Proses Naturalisasi Jordi Amat Dkk Berlanjut 16 Agustus 2022

By Bagas Reza Murti - Rabu, 3 Agustus 2022 | 17:50 WIB
Calon pemain naturalisasi timnas Indonesia, Jordi Amat, sedang memamerkan lambang Garuda saat ditemui di Hotel Sultan, Jakarta, 26 Mei 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

"Maka saya harapkan nanti di FIFA Matchday mereka bisa ikut di timnas kita," tambahnya.

Timnas Indonesia rencananya akan melawan Curacao, India atau Hong Kong di FIFA Matchday September 2022.

Mochamad Iriawan lebih lanjut menjelaskan bahwa ketiga negara itu yang sedang dijajaki.

Baca Juga: Asnawi Masuk Best XI K-League 2 Ketiga Kalinya, Tak Ada Pemain Indonesia Lampaui Prestasinya di Liga Terelit Asia

PSSI
Sandy Walsh (kiri) dan Jordi Amat (kanan) mengikuti latihan perdana timnas Indonesia.

Nantinya ada dua negara yang jadi calon lawan timnas Indonesia.

"Untuk FIFA Matchday, 3 negara yang sudah jadi lawan tanding yaitu Curacao, rankingnya cukup bagus," kata Mochamad Iriawan.

"Kemudian berikutnya ada Hong Kong dan India, jadi 3 negara itu saja yang nanti akan mengerucut jadi dua negara."

"Jadi mohon sabar, nanti akan dikomunikasikan lagi, karena ada tawar-menawar berkaitan dengan dua negara tersebut antara India dan Hong Kong," tambahnya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P