Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kisah Demetrious Johnson Jadi GOAT MMA, Dibesarkan Ibu Tuna Rungu hingga Kerja Serabutan

By BolaSport - Senin, 8 Agustus 2022 | 13:30 WIB
Salah satu petarung terbaik sepanjang masa MMA yang kini berkompetisi di ajang ONE Championship, Demetrious Johnson. (ONE CHAMPIONSHIP)

“Saya selalu menyukai olahraga, saya mulai bermain American football. Saya kemudian masuk ke tim lari cepat dan lintas alam."

"Namun, yang terutama adalah gulat, karena musimnya sangat cepat,” kenang Johnson.

“Ibu saya selalu memercayai saya dan mendukung apa pun yang ingin saya kejar."

"Ibu membesarkan anak-anaknya dengan baik. Dia adalah wanita yang sangat bahagia, sangat baik, dan sangat manis," ujarnya.

Johnson mengenal bela diri pada usia remaja saat mencoba gulat.

Setelah menunjukkan bakat dalam olahraga ini, Johnson mulai merasa jika gulat adalah panggilan hidupnya.

Mighty Mouse semakin serius menekuni gulat sejak SMA.

Saat masuk ke perguruan tinggi, dia terpaksa sejenak meninggalkan gulat demi bekerja sampingan untuk membiayai kuliahnya.

Baca Juga: Adriano Moraes vs Demetrious Johnson II Tandai Era Baru, ONE Championship dan Prime Video Rilis Jadwal 2022

DJ sempat bekerja serabutan termasuk menjadi kuli bangunan.