Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Timnas U-16 Indonesia Menuju Final Piala AFF U-16 2022 Usai Menang Adu Penalti Lawan Myanmar

By Sasongko Dwi Saputro - Rabu, 10 Agustus 2022 | 22:13 WIB
Timnas U-16 Indonesia vs Myanmar di Semifinal Piala AFF U-16 2022 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta, Rabu (10/8/2022). (METTA RAHMA MELATI/BOLASPORT.COM)

Di sisa waktu, tidak ada peluang terbaik untuk kedua tim, sehingga pertandingan berlanjut ke babak adu penalti.

Baca Juga: Piala AFF U-16 2022- Tendangan Bebas Riski Afrisal Paksa Timnas U-16 Indonesia dan Myanmar Main Sampai Adu Penalti

Jalannya Adu Penalti

Kaung Khant Zaw sebagai penendang pertama Myanmar berhasil menaklukkan Andhika Fathir. 0-1 untuk Myanmar.

Iqbal Gwijangge sebagai penendang pertama Indonesia berhasil menaklukkan penjaga gawang Myanmar, Sai Thi Ha Naing. Skor 1-1 untuk kedua tim.

Brang Don Le berhasil menunaikan tugasnya sebagai penembak kedua Myanmar dengan memperdaya Andhika Fathir. 1-2 untuk Myanmar.

Figo Dennis Saprutananto juga berhasil memperdaya penjaga gawang Myanmar, sehingga skor berubah jadi 2-2.

Khon Cho Htoo kembali membawa Myanmar unggul selangkah, meski Andhika Fathir berhasil membaca arah bola. 3-2 untuk Myanmar.

Arkhan Kaka berhasil memperdaya penjaga gawang Myanmar sekaligus menyamakan kedudukan untuk timnas U-16 Indonesia. Skor jadi 3-3.

Akhirnya Andhika Fathir jadi pahlawan usai menepis sepakan Shine Wanna Aung. Skor masih 3-3.