Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kata Kapten Timnas U-16 Indonesia Setelah Raih Juara Piala AFF U-16 2022

By Lukman Adhi Kurniawan - Sabtu, 13 Agustus 2022 | 09:45 WIB
Pelatih timnas U-16 Indonesia, Bima Sakti dan kapten timnas U-16 Indonesia, M. Iqbal Gwijangge saat konferensi pers pasca juara Piala AFF U-16 2022 di Stadion Maguwoharjo, Sleman pada Jumat (12/8/2022). (BAGAS REZA MURTI/BOLASPORT.COM)

Dia juga memberikan apresiasi kepada suporter yang selalu mendukung.

"Pertama saya ingin mengucapkan Alhamdulliah atas hasil yang diberikan untuk timnas U-16 Indonesia."

"Saya juga berterimakasih kepada para penonton di stadion maupun di rumah yang terus mendukung kami," kata Iqbal Gwijangge pada sesu jumpa pers seusai laga melawan Vietnam, Jumat (12/8/2022).

Baca Juga: Sukses Bawa Timnas U-16 Indonesia Juara Piala AFF U-16 2022, Ini Permintaan Bima Sakti ke PSSI

MUTIARA KURNIA/BOLASPORT.COM
Kapten timnas U-16 Indonesia, M. Iqbal Gwijangge menyabet pemain terbaik Piala AFF U-16 2022 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, pada Jumat (12/8/2022).

Iqbal mengaku pertandingan melawan timnas Vietnam tidak mudah.

Menurutnya, tim lawan mampu memberikan ancaman bagi skuad Garuda Asia pada laga ini.

Namun, mereka bisa fokus dan berusaha tidak membuat kesalahan yang bisa dimanfaatkan tim lawan.

"Pertandingan tadi sangat ketat karena kita tahu Vietnam pasti menekan kami sejak awal tapi kami harus tetap tenang," ujarnya.

Baca Juga: PSSI Beri Bonus Total Rp 750 Juta untuk Timnas U-16 Indonesia yang Juara Piala AFF U-16 2022