Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Bryan Mbeumo memaksa David de Gea memungut bola untuk keempat kali pada babak pertama.
Tembakan kaki kiri Mbeumo dari tengah kotak penalti tidak bisa dihalangi oleh kiper asal Spanyol tersebut.
Marcus Rashford mencoba memperkecil ketertinggalan Man United pada menit ke-40.
Namun, tembakan kaki kirinya dari sisi kiri kotak penalti Brentford masih bisa diblok.
Bruno Fernandes ganti mengancam gawang Brentford.
Upayanya pun nihil setelah tendangan kaki kanannya dari luar kotak penalti menyambut umpan Harry Maguire masih terlalu tinggi untuk merepotkan David Raya.
Hasil babak I: Brentford 4-0 Manchester United (Joshua Dasilva 10', Mathias Jansen 17', Ben Mee 31', Bryan Mbeumo 36')
SUSUNAN PEMAIN
Brentford: 1-David Raya; 2-Aaron Hickey, 18-Pontus Jansson, 16-Ben Mee, 3-Rico Henry; 30-Mads Roerslev, 6-Christian Norgaard, 8-Mathias Jensen; 19-Brian Mbuemo, 17-Ivan Toney, 10-Joshua Dasilva
Pelatih: Thomas Frank
Manchester United: 1-David De Gea; 20-Diogo Dalot, 5-Harry Maguire, 6-Lisandro Martinez, 23-Luke Shaw; 14-Christian Eriksen, 17-Fred, 8-Bruno Fernandes; 25-Jadon Sancho, 7-Cristiano Ronaldo, 10-Marcus Rashford
Pelatih: Erik ten Hag