Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tak Puas dengan Hasil Barcelona di Pekan Perdana, Xavi Minta Dibelikan Pemain Lagi

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Senin, 15 Agustus 2022 | 04:30 WIB
Pelatih Barcelona, Xavi Hernandez, nyaris saja menjadi legenda AC Milan pada 1998. (LLUIS GENE/AFP)

Bek kiri Chelsea, Marcos Alonso, dan gelandang Manchester City, Bernardo Silva, diharapkan bisa segera merapat ke Camp Nou untuk menjadi bagian dari skuad Barcelona.

Akan tetapi, Barcelona harus menghadapi masalah terlebih dulu terkait registrasi pemain anyar.

Sejauh ini, Blaugrana baru mendaftarkan empat dari lima pemain anyar mereka ke Liga Spanyol.

Robert Lewandowski, Raphinha, Franck Kessie, dan Andreas Christensen menjadi empat pemain yang sudah didaftarkan Barcelona.

Adapun Jules Kounde masih menunggu Barcelona mendapatkan dana segar dari penjualan para pemainnya.

Barcelona perlu menjual para pemain atau mengaktifkan tuas ekonomi mereka untuk melakukan pembelian pemain baru lagi.

Baca Juga: Hasil dan Klasemen Liga Spanyol - Barcelona Melempem di Kandang Sendiri, Lewandowski Belum Unjuk Gigi

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P