Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Proses Naturalisasi Jordi Amat dan Sandy Walsh Segera Diputuskan Pekan Ini, Shayne Pattynama Belakangan

By Bagas Reza Murti - Senin, 15 Agustus 2022 | 17:40 WIB
Sandy Walsh (kiri) dan Jordi Amat (kanan) mengikuti latihan perdana timnas Indonesia. (PSSI)

Menurut agenda DPR tahun ini, 8 Juli hingga 15 Agustus 2022 adalah masa reses.

Per Senin (15/8/2022) masa reses DPR habis, Mochamad Iriawan kembali memberi update proses naturalisasi Jordi Amat, Sandy Walsh dan Shayne Pattynama.

"Sudah di DPR (berkasnya) hari ini harusnya ada rapat untuk membahas ini, tapi di DPR masih banyak kegiatan dan Menpora juga ada kegiatan," kata Mochamad Iriawan saat ditemui pembukaan Elite Pro Academy U-18 2022 di Lapangan Jakarta International Stadium, Senin (15/8/2022).

"Sehingga minggu ini atau minggu depan akan diputuskan, tapi memang Shayne terakhir karena prosesnya terakhir, doakan saja mereka bisa main di FIFA matchday," tambahnya.

Baca Juga: Peserta Piala Dunia - Profil Timnas Belanda, Bangunnya Sang Singa dari Tidur Panjang

Instagram Shayne Pattynama
Calon pemain naturalisasi Timnas Indonesia, Shayne Pattynama

Bila benar demikian, maka pernyataan Mochamad Iriawan senada dengan Exco PSSI, Hasani Abdulgani.

Hasani melalui instagramnya mengindikasikan bila ada kabar baik soal proses naturalisasi 3 pemain pada tanggal 22 Agustus mendatang.

"Mudah-mudahan 22 Agustus mendatang ada kabar gembira dari Senayan."

"Semoga Jordi Amat dan Shandy Walsh semakin dekat membela Timnas," tulis Hasani, Selasa pada (9/8/2022).