Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Yunus Nusi mengungkapkan apabila Joko Widodo berharap pemain timnas U-16 Indonesia dapat mempertahankan konsistensinya.
Baca Juga: Manjakan Penggemar, ONE Championship Sajikan 3 Duel Perebutan Sabuk Juara di ONE Fight Night 2
"Salam dari Bapak Presiden, pesannya sama seperti kemarin supaya jaga performa dan terus konsisten berprestasi," kata Yunus Nusi, dilansir BolaSport.com dari laman resmi PSSI.
"Semoga prestasi yang diraih tim U-16 bisa menular kepada pemain timnas jenjang usia lain yaitu tim U-19, tim U-23 hingga timnas senior," ujarnya.
Untuk mewujudkan harapan dari Joko Widodo tersebut, PSSI rupanya sudah menyiapkan program spesial.
Program yang dimaksud yakni dengan memonitor perkembangan dari pemain timnas U-16 Indonesia.
Baca Juga: BURSA TRANSFER - Man United Capai Kesepakatan dengan Casemiro
"Kami sudah siapkan program spesial agar terus memonitor perkembangan U-16 dalam rangka melaksanakan arahan Presiden untuk tetap berprestasi hingga U-23," ucap Yunus Nusi.
"Terima kasih atas dukungan Presiden dan Pemerintah."
"Tanpa dukungan beliau dan pemerintah, mungkin sulit bagi kami hingga seperti ini," tuturnya.