Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kata Luis Milla setelah Ditunjuk Jadi Pelatih Baru Persib Bandung

By Metta Rahma Melati - Jumat, 19 Agustus 2022 | 18:35 WIB
Pelatih Timnas U-23 Indonesia, Luis Milla, mencoba menenangkan para pemainnya dari tepi lapangan pada laga Grup A Asian Games 2018 versus Palestina di Stadion Patrtiot, 15 Agustus 2018. ( FERNANDO RANDY/BOLASPORT.COM )

Luis Milla merespon tweet tersebut.

Mantan pelatih timnas Indonesia itu mengaku bersemangat bisa bergabung dengan Persib Bandung.

Ia juga menyampaikan rasa terima kasih kepada petinggi Persib Bandung Glenn Sugita.

"Very excited to join (Sangat bersemangat untuk bergabung) @persib," tulis Luis Milla.

Baca Juga: Bakal Lawan Indonesia, Pelatih Timnas U-20 Vietnam Dapat Pelajaran seusai Dihajar Jepang

"Hatur nuhun (Terima kasih) pak @glennsugita for this wonderful opportunity.

"See you soon bobotoh!."

Terakhir kali Luis Milla melatih adalah menangani timnas Indonesia pada 2017-2018.

Sebelumnya ia juga berpengalaman melatih level klub.

Tercatat ia pernah menangani Real Zaragoza, Lugo, dan Al Jazira.

Pelatih 56 tahun itu juga pernah melatih timnas U-19, U-20, U-21, dan U-23 Spanyol.

Luis Milla membawa timnas U-21 Spanyol meraih gelar Piala Eropa U-21 2011.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P