Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Witan Sulaeman mendapatkan 16 menit bermain pada laga perdana bersama AS Trencin.
Dirinya turun pada laga perdana Liga Slovakia melawan Ruzomberok yang berakhir 0-0.
Dua pemain Indonesia lain yang bersinar adalah Asnawi Mangkualam dan Pratama Arhan.
Asnawi Mangkualam mempermanenkan status sebagai bek kanan utama usai tampil 20 kali musim ini bersama Ansan Greeners di Liga 2 Korea Selatan.
Sementara itu, belum ada pemain Malaysia yang konsisten mendapatkan menit bermain di luar negeri.
Para pemain Malaysia gagal memanfaatkan kesempatan tampil di luar negeri saat direkrut klub-klub dari Portugal, Belgia, Bosnia, hingga Jepang.
Tak ada satupun pemain Malaysia kekinian yang bisa mempermanenkan statusnya di tim tersebut karena banyak faktor.
Luqman Hakim contoh terbaiknya. Striker timnas U-23 Malaysia ini masih gagal tunjukkan performa terbaiknya bersama K.V Kortrijk di Liga Belgia.
Baca Juga: Persiapan Kualifikasi Piala Asia U-20 2023, Timnas U-19 Indonesia Gelar TC di Dua Kota