Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Dirinya berkomitmen bakal lebih bekerja keras untuk mencapai performa yang diinginkan.
Baca Juga: Media Vietnam Soroti Efek Gabungnya Jordi Amat dan Sandy Walsh di Timnas Indonesia
Hal itu disampaikan melalui akun instagram pribadi calon pemain naturalisasi timnas Indonesia tersebut.
"Pertandingan yang berat kemarin, bukan hasil yang kami inginkan," tulis Jordi Amat pada Sabtu (20/8/2022).
"Kami akan terus berlatih keras untuk meningkatkan. Tim ini memiliki potensi untuk mencapai hal-hal hebat!."
Bermain untuk klub elit Liga Malaysia memang menghadirkan tekanan tersendiri bagi Amat.
Pasalnya, eks pemain Swansea City dan Rayo Vallecano itu merupakan pemain termahal di Liga Super Malaysia.
Baca Juga: Lagi, Timnas U-16 Indonesia Kantongi Bonus Rp1 Miliar dari Bank BRI
Menurut media Malaysia, Utusan, nilai kontrak Amat mencapai 4,6 juta ringgit atau setara Rp 15 miliar.
Nama Jordi Amat sendiri merupakan bagian dari proyek Shin Tae-yong untuk memperkuat timnas Indonesia.