Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Anthony mampu meladeni Coelho. Penempatan bola sulit dari jebolan klub SGS PLN Bandung itu beberapa kali tak dapat dibalas sang lawan.
Keunggulan bagi Anthony bertahan hingga poin kritis. Game point direbutnya pada kedudukan 14-20.
Sergapan di depan net yang diikuti smes tajam membawa Anthony menyamakan kedudukan sekaligus memaksa laga berlanjut ke gim tambahan.
Anthony membuka gim ketiga dengan keunggulan cepat 3-0. Sayangnya tiga kesalahannya yang juga terjadi dalam tempo singkat membuat kedudukan kembali seimbang.
Tiga kesalahan beruntun tidak mengganggu performa Anthony.
Anthony tetap memegang kendali permainan dengan percaya diri sementara Coelho bermain lebih reaktif.
Dominasi membantu Anthony untuk mendulang angka.
Pukulan-pukulan sulit dan menipu dari Anthony membuat Coelho keteteran. Dia pun unggul pada paruh gim ketiga dengan skor 11-5.
Jarak poin makin melebar setelah interval terakhir. Pada satu titik Anthony memimpin sembilan angka atas Coelho pada kedudukan 16-7.
Baca Juga: Kejuaraan Dunia 2022 - Persiapan Sudah Matang Ganda Putra Siap Tempur