Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Kami juga sudah melakukan persiapan dan evaluasi. Besok akan berjuang demi tiga poin di kandang," kata Aji Santoso.
Baca Juga: Alasan Persib Rekrut Mantan Pelatih Timnas Indonesia Luis Milla
Menghadapi mantan anak asuhnya, Aji menegaskan jika mereka akan membuktikan kualitas di lapangan.
Dia optimistis bisa meraih kemenangan pada laga ini.
"Saya minta anak-anak fokus untuk memenangi pertandingan. PSIS memang tim bagus, musim lalu juga merepotkan kami."
"Tetapi, sepak bola dimenangi di lapangan bukan di atas kertas," pungkasnya.
Baca Juga: Persis Solo vs Madura United - Kata Rasiman Harus Hadapi Mantan di Laga Debut
Di sisi PSIS Semarang, pelatih Sergio Alexandre berharap banyak pada Taisei Marukawa.
Menurutnya, pemain asal Jepang tersebut merupakan kunci serangan tim berjulukan Mahesa Jenar.
“Taisei Marukawa adalah pemain yang sudah selesai proses adaptasinya baik bersama tim maupun taktikal."