Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Berawal dari tendangan bebas yang dieksekusi pemain Ghana, John Paintsil, dia mengirimkan bola ke dalam kotak penalti Uruguay.
Bola kemudian disambar Boateng dengan sundulan, tetapi kiper Uruguay, Fernando Muslera, dengan sigap meninju bola.
Namun, bola hasil tinjuannya malah mengenai pemain Uruguay dan memantul ke kaki Stephen Appiah.
Appiah lantas melepaskan tendangan yang masih mengenai kaki Luis Suarez yang berdiri di garis gawang.
Bola liar kemudian disambut Dominic Adiyiah dengan tandukan, tetapi Suarez lagi-lagi mampu menggagalkannya.
Akan tetapi, kali ini Suarez menggagalkan peluang Ghana tersebut dengan kedua tangannya.
Akibat handball tak sportif tersebut, mantan striker Liverpool dan Barcelona itu mendapatkan kartu merah dan penalti untuk Ghana.
Asamoah Gyan pun maju sebagai eksekutor penalti Ghana.
Hanya, tembakan Gyan mengenai mistar gawang.