Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Kejuaraan Dunia 2022 - Sudah Maksimal Langkah Fadia/Ribka Tetap Terhenti

By Wawan Saputra - Rabu, 24 Agustus 2022 | 11:37 WIB
Pasangan ganda putri Indonesia Ribka Sugiarto/Siti Fadia Silva Ramadhanti pada pertandingan pertama di Kejuaraan Dunia 2022, Senin (22/8/2022) (PBSI)

Fadia/Ribka yang bermain lebih baik dibandingkan dengan gim pertama mampu menjaga keunggulan yang mereka ciptakan hingga interval gim kedua.

Baca Juga: Hasil Kejuaraan Dunia 2022 - Langkah Mulus Ahsan/Hendra Menuju Babak Selanjutnya

Pasangan yang akan kembali berpisah setelah Kejuaraan Dunia 2022 tersebut menutup interval gim kedua dengan keunggulan 11-5.

Selepas interval gim kedua, Fadia/Ribka langsung kembali tampil impresif dengan menciptakan tiga angka secara beruntun yang mengubah skor menjadi 14-5.

Tak mau terus tertekan, Kititharakul/Prajongjai mampu memutus momentum Fadia/Ribka dalam menciptakan angka sekaligus memangkas jarak mereka.

Kititharakul/Prajongjai berhasil mencetak tiga angka secara beruntun dan mengubah skor menjadi 8-14.

Namun Fadia/Ribka tidak mau kehilangan momentum untuk merebut gim kedua dan melanjutkan pertandingan ke gim ketiga.

Hingga pada akhirnya usaha Fadia/Ribka membuahkan hasil setelah memenangi pertandingan gim kedua dengan skor akhir 21-10.

Memasuki gim ketiga kedua pemain yang sama-sama ingin melaju ke babak selanjutnya berusaha keras untuk unggul sejak awal.

Hal tersebut membuat pertandingan sudah panas dari gim ketiga dimulai, terbukti kedua pasangan saling kejar-kejaran angka. Fadia/Ribka berhasil unggul dengan skor 9-7 menjelang interval gim ketiga.