Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Terdapat 32 peserta yang bakal disebar ke dalam 8 grup, seperti format di Liga Champions.
Tim asal negara yang sama tak akan tergabung dalam satu grup.
Melihat komposisi calon lawannya, Manchester United tidak lantas bakal kebagian musuh enteng.
Masih ada AS Monaco, PSV Eindhoven, atau Real Sociedad (Pot 2) yang berpotensi menjadi lawan pelik bagi Cristiano Ronaldo cs.
Ada pula Real Betis di Pot 3 yang bisa menjadi kuda hitam kompetisi ini.
Siapa saja peserta lengkapnya? Berikut pembagian Pot dalam drawing Liga Europa 2022-2023.
Proses drawing Liga Europa 2022-2023 bisa disaksikan secara langsung melalui link live streaming di bawah ini.
Sementara itu, setelah undian Liga Europa kelar, agenda UEFA dilanjutkan dengan drawing untuk fase grup Conference League pukul 19.30 WIB.