Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Adapun perubahan yang terjadi di Piala Dunia 2022 tercatat sejatinya Qatar bermain pada 21 November pada pukul 23.00 WIB melawan Ekuador.
Itu bukanlah pertandingan pertama melainkan laga ketiga dari penjadwalan dengan dua laga dimainkan pada hari sebelumnya.
Pada 21 November tercatat Senegal dan Belanda saling berhadapan di Grup A pada pukul 00.00 WIB disusul duel antara Inggris dan Iran di Grup B pukul 20.00 WIB.
Terkhusus duel untuk tuan rumah, kick-off tidak mengalami perubahan, hanya dimajukan satu hari.
Perubahan tersebut rupanya mendapat respons dari pelatih timnas Belanda, Louis van Gaal.
Timnas Belanda mendapatkan perubahan jadwal langsung yang harus menghadapi timnas Senegal di partai pertama.
Louis van Gaal menilai perubahan jadwal kick-off justru menguntungkan bagi timnas Belanda dari segi waktu.
De Oranje bakal memainkan laga melawan Senegal pada 21 November pukul 19.00 malam waktu setempat, bukan pukul 13.00 waktu Watar.
Namun, Van Gaal juga menganggap perubahan itu juga membawa kesulitan tersendiri bagi timnya dan para pendukung.