Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Alhasil, Man City sukses menipiskan skor lewat Bernardo Silva pada menit ke-53.
Silva melepaskan sepakan kaki kiri dari luar kotak penalti yang tak mampu digagalkan kiper Palace, Vicente Guaita.
Baca Juga: Southampton Vs Man United - Tangan McTominay 3 Kali Sentuh Bola, Lolos Handball dan Penalti
Gol itu pun sukses memacu semangat Man City untuk mencari gol penyama kedudukan yang akhirnya tercipta pada menit ke-62.
Erling Haaland menjadi aktor dari gol tersebut dengan menanduk umpan silang Phil Foden di dalam kotak penalti sehingga membuat bola kembali bersarang di gawang Palace.
Delapan menit berselang, Haaland kembali mencatatkan namanya di papan skor sekaligus membuat Man City berbalik unggul.
Memanfaatkan umpan John Stones di dalam kotak penalti, Haaland berhasil mencocor bola dengan kaki kirinya.
Pada menit ke-81, Haaland menggenapi penampilannya di laga ini dengan mencetak hat-trick.
Dikawal dua pemain Palace di dalam kotak penalti, penyerang berusia 22 tahun itu tetap bisa melepaskan tembakan yang sukses merobek gawang tim tamu.
Tak ada gol lagi hingga laga berakhir, Man City menang dengan skor 4-2 atas Palace.