Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Cedera Paha, Romelu Lukaku Terancam Lewatkan Dua Laga Besar Inter Milan

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Minggu, 28 Agustus 2022 | 23:15 WIB
Penyerang Inter Milan, Romelu Lukaku, terancam absen saat timnya menghadapi AC Milan dan Bayern Muenchen. (TWITTER.COM/MEDIABAYERNFR)

Dilansir BolaSport.com dari Sky Sport Italia, Romelu Lukaku mengalami cedera pada otot paha kirinya.

Cedera paha yang didapatkan Lukaku terjadi saat sesi latihan Inter Milan, Minggu (28/8/2022) waktu setempat di Appiano Gentile.

Laporan dari sumber yang sama menyebutkan bahwa penyerang asal Belgia tersebut bakal mendapatkan pemeriksaan terbaru pada Senin besok.

Dengan cedera tersebut maka bisa dipastikan Lukaku bakal melewatkan laga Inter Milan versus Cremonese.

Pertandingan melawan Cremonese sendiri bakal dihelat di Giuseppe Meazza, Selasa (30/7/2022) atau Rabu pukul 01.45 WIB.

Selain laga melawan tim promosi tersebut, Lukaku juga terancam melewatkan dua laga besar yang bakal dilakoni I Nerazzurri pada awal September 2022.

Baca Juga: PIALA DUNIA - Dua Pemain Chelsea Bisa Bikin Gareth Southgate Sakit Kepala

Menurut laporan dari La Gazzetta dello Sport, penyerang berusia 29 tahun tersebut diragukan bisa kembali saat Inter Milan menghadapi AC Milan dalam derby Della Madonnina.

Derby Della Madonnina sendiri bakal hadir di giornata kelima Liga Italia 2022-2023, Sabtu (3/9/2022) pukul 23.00 WIB.

Duel panas sesama tim asal kota mode tersebut tergolong krusial bagi Inter Milan mengingat bakal menjadi gengsi tersendiri melawan AC Milan yang notabene petahana.