Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Eks Kompatriot Ancam Resign Kalau Cristiano Ronaldo Jadi Gabung Sporting CP

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Selasa, 30 Agustus 2022 | 07:00 WIB
Megabintang Manchester United, Cristiano Ronaldo, santer dikabarkan bakal meninggalkan Old Trafford. (TWITTER.COM/TIMELINECR7)

Amorim memiliki alasan kuat mengapa dirinya begitu vokal menentang wacana tersebut.

Baginya, keberadaan Ronaldo bakal mengganggu kestabilan tim.

Pasalnya, Amorim berhasil membuat Sporting kembali bersaing di kancah Liga Portugal dengan dua kekuatan lawas, Benfica dan Porto.

Pada musim 2020-2021, Sporting berhasil merengkuh gelar Liga Portugal pertama setelah terakhir juara pada musim 2001-2002.

TWITTER.COM/AMORIMNISMO
Pelatih Sporting CP, Ruben Amorim.

Baca Juga: PIALA DUNIA - Bocoran Jersi Timnas Belgia, Ada Motif Api dan Tulisan Cinta

Itu menjadi musim debut yang gemilang bagi Amorim sebagai pelatih The Lions.

Oleh karena itu, Amorim sangat menentang kedatangan Ronaldo yang dianggap bisa menghancurkan tim yang telah dibangunnya dengan sekuat tenaga.

Kekecewaan itu juga bisa jadi merembet dari hasil buruk tim di liga musim ini.

Sporting memulai musim ini dengan tidak terlalu menggembirakan setelah kehilangan dua gelandang bintang mereka, Matheus Nunes dan Joao Palinha.

Hasilnya, Sporting hanya meraih empat poin dari kemungkinan 12 poin.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P