Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Update Line-up MotoGP 2023 - Selamat Datang dari Marquez bagi Mir, Nasib Juara Mandalika Ketahuan

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Selasa, 30 Agustus 2022 | 21:45 WIB
Pembalap Suzuki Ecstar, Joan Mir (kiri), resmi akan menjadi rekan setim Marc Marquez (kanan) di Repsol Honda pada MotoGP musim 2023 (MOTOGP.COM)

Dan lihat, Marc Marquez sudah mengucapkan selamat datang kepada rekan setim barunya.

Mir menjadi pembalap berstatus juara dunia keempat yang bergabung dengan Honda sejak pensiunnya Dani Pedrosa pada 2018.

Nama besar Honda pada MotoGP membuat pembalap bintang masih tertarik bergabung dengan mereka terlepas dari krisis yang terjadi dalam dua tahun terakhir.

Mir sendiri siap memberikan bagiannya dalam upaya mengembalikan martabat Honda sebagai penantang gelar.

"Terima kasih kepada HRC karena memberikan kepercayaan dan kesempatan kepada saya untuk membela warna tim yang legendaris ini, yang penuh dengan sejarah dan gelar juara dunia," kata Mir.

"Kami akan memanfaatkan semua pengalaman saya bersama Suzuki pada MotoGP untuk berkontribusi sebanyak mungkin terhadap proyek ini dan berjuang bersama untuk menjadi juara dunia lagi.

Pengumuman berikutnya datang dari Aprilia.

Aprilia melengkapi susunan pembalap mereka dengan mendatangkan Miguel Oliveira dan Raul Fernandez bagi tim satelit baru mereka, RNF.

Oliveira dan Fernandez sendiri merupakan pesakitan di KTM.

Baca Juga: Bocah Ajaib MotoGP, Riwayatmu Kini: Ditendang KTM dan 'Disandera' dengan Biaya Transfer yang Bikin Pabrikan Minder