Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Saya berbicara dengan klub Liga Inggris lainnya dan kepindahan saya memang bisa menguntungkan," ujar Gakpo seperti dilansir BolaSport.com dari Metro.
"Namun, ada beberapa faktor yang perlu diperhatikan, salah satunya Piala Dunia 2022," kata Gakpo menambahkan.
Menjelang Piala Dunia yang digelar pada akhir tahun ini, kepindahan Gakpo disebut berisiko.
"Saya meminta nasihat Van Gaal dan ia memberi tahu saya untuk mengikuti keinginan hati," kata Gakpo melanjutkan.
"Perpindahan klub di tahun Piala Dunia adalah sebuah transisi dan hal tersebut tidak ideal untuk saya," ujar pemain berusia 23 tahun tersebut.
Jika Man United menolak, Gakpo masih bisa bergabung dengan Leeds United dan Southampton.
Meski ia tidak kekurangan opsi, perpindahan ke kompetisi yang berbeda jelas tidak mudah.
Baca Juga: PSG Ngotot Rekrut Senior Egy Maulana Vikri, Tahun Depan Mau Dicoba Lagi
Gakpo perlu beradaptasi dengan gaya permainan lawan yang ia hadapi di liga yang baru.