Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sevilla Vs Manchester City - Rapor Apik Erling Haaland yang Mengantarkannya Masuk Buku Sejarah

By Ivan Rahardianto - Selasa, 6 September 2022 | 20:00 WIB
Erling Haaland punya rapor apik saat bertemu Sevilla. Hal tersebut bisa menjadi senjata Manchester City untuk mengalahkan Sevilla. (OLI SCARFF/AFP)

Berkat sumbangsih dari Haaland, Borussia Dortmund sukses mengalahkan Sevilla dengan skor 3-2.

Di leg kedua yang digelar di Stadion Signal Iduna Park, Haaland kembali mencetak dua gol pada menit ke-35 dan menit ke-54.

Dua gol dari Haaland tak mampu mengantarkan Dortmund menang karena laga berakhir dengan skor 2-2.

Meski mendapatkan hasil seri, Dortmund berhak lolos ke babak perempat final karena unggul agregat 5-4.

Menurut laporan Squawka yang dinukil BolaSport.com, dua gol Haaland ke gawang Sevilla membuat eks pemain RB Salzburg itu berhasil mencetak 2 gol dalam empat laga berturut-turut di Liga Champions.

Dia mengukir brace melawan Sevilla dan Club Brugge masing-masing dua kali.

Baca Juga: PSG Vs Juventus - Rekor Lionel Messi Lawan Klub Italia, AC Milan Paling Empuk, Inter Milan Paling Terkutuk

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P